Play4rt– Zaman terus berubah. Bila dulu mesin penggilingan padi (selip pari)
bertempat di lokasi tertentu, sekarang penggilingan padi bisa
jalan-jalan atau sering disebut mesin penggilingan padi keliling. Mesin
penggilingan padi keliling bisa masuk ke jalan-jalan setapak di
pedesaan. Hampir di semua kecamatan di Kebumen, mesin penggilingan padi
keliling ini nampaknya sudah ada.Salah satunya adalah mesin penggilingan padi keliling milik salah satu warga desa Jatimalang Alian Kebumen. Mesin penggilingan padi keliling itu diberi nama Jokokaryan, tiap hari keliling kampung mulai dari pukul 07.00 sampai sekitar 14.00 WIB.
Masyarakat desa sangat terbantu dengan mesin pengilingan padi keliling, meskipun ini petaka bagi pemilik penggilingan padi yang menetap di lokasi tertentu. Atau malah banyak juga mesin penggilingan padi yang semula menetap beralih fungsi menjadi mesin penggilingan padi keliling. Masyarakat tinggal duduk manis, karena yang angkat junjung karung gabah/padi adalah pekerja penggilingan padi itu, tanpa ada biaya tambahan.
Biasanya kalau di kampung, para ibu menyuruh anaknya untuk nyelip pari (menggiling padi). Kini mereka tak lagi menyuruh anaknya untuk nyelip padi di penggilingan padi yang jauh dari rumah. Terlebih, banyak anak enggan membawa gabah ke penggilingan padi dengan sepeda. Apalagi mbayarnya pun sama. Zaman memang berubah ya…***


0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !