Headlines News :
Home » , » Relawan Prabowo-Hatta Kebumen Mengundurkan Diri

Relawan Prabowo-Hatta Kebumen Mengundurkan Diri

Written By Unknown on Minggu, 06 Juli 2014 | 7/06/2014 08:00:00 AM


KEBUMEN,Play4rt.blogspot.com - Sejumlah Relawan Merah Putih Prabowo-Hatta Kebumen yang mengaku berasal dari para aktifis berlatar belakang anggota organisasi pemuda, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Mahasiswa Politeknik Darma Patria (Polda) dan STIE Putra Bangsa, Komunitas Teater Kebumen, Resimen Mahasiswa (Menwa) dan aktivis muda partai politik menyatakan mengundurkan diri.

Sekretaris Relawan Merah Putih Prabowo Hatta Kebumen Ahmad Samsul Hadi mengatakan, pihaknya mengundurkan diri sejak Kamis (3/7). Dia menyatakan mundur dikarenakan kecewa dan tidak ada kesepahaman visi misi dan ideologi calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

"Alasan lainnya kami memilih mundur dari relawan Merah Putih Prabowo-Hatta Kebumen karena banyak yang curiga jika kami mendapatkan apa-apa," ujar Samsul Hadi dalam siaran pers yang diterima Suara Merdeka, Jumat (4/7).

Samsul menambahkan, surat resmi pengunduran dirinya akan segera diserahkan ke Posko Relawan Merah Putih Prabowo-Hatta Kebumen.

Hal senada diungkapkan Arif Hidayat Koordinator Pemenangan Pemilu Relawan Merah Putih Prabowo-Hatta Kebumen. Menurut dia, sejak direkrut dan dideklarasikan untuk mengalang dukungan sebagai relawan Prabowo-Hatta Kebumen dan tidak ada kesepahaman idiologi.

"Kami mewakili tim relawan lainnya yang membawahi sekitar 20 korcam dan 325 kordes meminta maaf  dan menyatakan mundur dari relawan," tegas Arif Hidayat.
    
Secara terpisah, Ketua Relawan Merah Putih Prabowo Hatta Kebumen Teguh Pranoto menegaskan sampai Sabtu (15/7), pihaknya belum menerima surat pengunduran dari siapa pun. Dia membantah adanya pengunduran diri para relawan apalagi informasi pembubaran tim relawan.

"Jika memang Samsul mau mengundurkan diri dengan alasan ideologi, kami persilahkan keluar. Tetapi pengunduran diri itu atas nama pribadi," ujar Teguh Pranoto saat dihubungi melalu telepon selulernya.

Teguh menegaskan, tim relawan merah putih Kebumen tetap solid dan kegiatannya tetap eksis dalam rangka mendukung pemenangan pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di Kebumen. Seperti Sabtu Sore (15/7) pihaknya menggelar acara buka bersama dengan elemen masyarakat dari berbagai kecamatan di Posko tim Relawan Merah Putih di Jalan HM Sarbini Kebumen.

"Silahkan datang saja ke Posko, di sana penuh dengan kegiatan para relawan," tandas Teguh Pranoto.
( Supriyanto / CN19 / SMNetwork

Sumber: Suaramerdeka.com
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Selamat datang, anda pengunjung ke

 
Support : █║▌│█│║▌║││█║▌│║▌║█║║▌
Play4rt © 2014 | Some Rights Reserved
ABOUTCONTACTDISCLAIMERPRIVACY POLICYTERMS
Powered by Blogger