JAKARTA, Play4rt.tk —
Ujian nasional (UN) SMP di sejumlah sekolah di Kabupaten Bogor, Jawa
Barat, pada hari pertama, Senin (22/4/2013), terpaksa diundur beberapa
jam. Penyebabnya, naskah soal UN kurang.
Pada hari pertama ini, siswa kelas IX SMP menjalani UN Bahasa Indonesia. Ujian seharusnya dimulai sejak pukul 07.30 WIB.
Sebanyak 90 siswa SMP Global Mandiri Cibubur yang siap menjalani UN terpaksa menunggu. Mereka yang sudah siap sejak pagi terpaksa kembali mengisi waktu dengan belajar atau bersantai.
Hal yang sama juga terjadi di SMP Bunda Hati Kudus, Kota Wisata Cibubur. Akmal Nasery, orangtua salah seorang siswi di sekolah itu, mengatakan bahwa ujian di sekolah anaknya ditunda pukul 10.00 karena soal ujian belum datang.
Menurut dia, sekolah anaknya hanya berlokasi 10 menit dari Puri Cikeas, kediaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. "Jadi ini bukan lagi soal daerah terpencil yang tidak kebagian soal," kata dia.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !